Tadabbur Keutamaan Surah Al-Ikhlas (Sesi 2)

0
623

بِسْمِ اللَّهِ الرَّحْمَنِ الرَّحِيمِ

Allah Subhanahu wata’ala Maha besar dan Maha mulia dari apa yang dibuatkan untuk – hamba- hambanya, juga diriwayatkan oleh Imam Malik Rahimahullah dalam kitabnya Al Muwattho dari Said bin Al Musayyid Radhiyallahu ‘anhu sesungguhnya Rasulullah Shallallahu ‘alaihi wasallam bersabda:

Barangsiapa yang membaca Qulhuwallahu ahad 10 kali Allah membangunkan untuknya sebuah istana disurga dan barangsiapa yang membacanya 20 kali Allah membangunkan 2  istana disurga dan barangsiapa yang membacanya 30 kali maka Allah akan membangunkan 3 istana disurga”. Umar Radhiyallahu ‘anhu kemudian bertanya:”Jika demikian kita akan memiliki istana yang banyak Ya Rasulullah”. Rasulullah Shallallahu ‘alaihi wasallam berkata:”Allah Subhanahu wata’ala Maha besar dan Maha mulia”.

Berkata Al-Hafidz Ibnu Katsir Rahimahullah:”Hadist ini Mursal diriwayatkan oleh tabi’in langsung dari Nabi Shallallahu ‘alaihi wasallam namun ini adalah mursal yang baik kata Ibnu Katsir Rahimahullah”. Jadi dalil ini bisa dijadikan sebagai hujjah.

Inilah diantara keutamaan surah yang agung, juga disebutkan dalam riwayat yang lain dari Imam Bukhari dan Imam Muslim dari ‘Aisyah Radhiyallahu ‘anha beliau  berkata:

Dari ‘Aisyah, beliau radhiyallahu ‘anha berkata:

أَنَّ النَّبِىَّ – صلى الله عليه وسلم – كَانَ إِذَا أَوَى إِلَى فِرَاشِهِ كُلَّ لَيْلَةٍ جَمَعَ كَفَّيْهِ ثُمَّ نَفَثَ فِيهِمَا فَقَرَأَ فِيهِمَا ( قُلْ هُوَ اللَّهُ أَحَدٌ ) وَ ( قُلْ أَعُوذُ بِرَبِّ الْفَلَقِ ) وَ ( قُلْ أَعُوذُ بِرَبِّ النَّاسِ ) ثُمَّ يَمْسَحُ بِهِمَا مَا اسْتَطَاعَ مِنْ جَسَدِهِ يَبْدَأُ بِهِمَا عَلَى رَأْسِهِ وَوَجْهِهِ وَمَا أَقْبَلَ مِنْ جَسَدِهِ يَفْعَلُ ذَلِكَ ثَلاَثَ مَرَّاتٍ

Nabi Shallallahu ’alaihi wasallam ketika berada di tempat tidur di setiap malam, beliau mengumpulkan kedua telapak tangannya lalu kedua telapak tangan tersebut ditiup dan dibacakan ’Qul huwallahu ahad’ (surat Al Ikhlash), ’Qul a’udzu birobbil falaq’ (surat Al Falaq) dan ’Qul a’udzu birobbin naas’ (surat An Naas). Kemudian beliau mengusapkan kedua telapak tangan tadi pada anggota tubuh yang mampu dijangkau dimulai dari kepala, wajah, dan tubuh bagian depan. Beliau melakukan yang demikian sebanyak tiga kali”. (HR. Bukhari no. 5017). Jadi ini adalah diantara amalan yang disunnahkan sebelum tidur.

Orang yang mendapatkan taufik dialah yang banyak membaca surah ini (Al-Ikhlas) tentunya dengan tadabbur, barangsiapa yang ingin dibangunkan istana yang banyak disurga hendaknya ia memperbanyak membaca surah Al-Ikhlas begitu pula jika ingin dicintai oleh Allah Subhanahu wata’ala hendaknya banyak membaca surah Al-Ikhlas, barangsiapa yang ingin dimasukkan ke dalam surga hendaknya ia banyak membaca surah Al-Ikhlas, barangsiapa yang ingin dilindungi oleh Allah Subhanahu wata’ala dari gangguan syaithan hendaknya ia melindungi dirinya dengan membaca surah Al-Ikhlas, barangsiapa yang ingin ditambahkan keimanan dan petunjuk dari Allah Subhanahu wata’ala hendaknya ia banyak membaca surah Al-Ikhlas, dan barangsiapa yang ingin mendapatkan bacaan sepertiga Al-Qur’an maka hendaknya ia membaca surah Al-Ikhlas.

Kapan Surah Al –Ikhlas Dibaca Agar Dibangunkan Istana Disurga

Surah Al-Ikhlas termasuk diantara wirid yang dianjurkan untuk banyak membacanya dan segi waktu membacanya terbagi menjadi 2 ada yang sifatnya Mutlak dan ada yang sifatnya Muqayyad adapun Muqayyad (yang terikat dengan jumlah, serta sifat dan waktu tertentu) telah dijelaskan dalam hadist – hadist Nabi Muhammad Shallallahu ‘alaihi wasallam seperti membaca surah Al-Ikhlas ketika selesai mengerjakan sholat wajib yang diikutkan dengan surah Al-Falaq dan surah An-Naas masing-masing dibaca satu kali setelah selesai mengerjakan sholat wajib, kecuali pada sholat magrib dan sholat subuh dibaca 3 kali begitu pula dengan sebelum tidur sebagaimana hadist ‘Aisyah yang telah kita sebutkan diatas dimana Nabi Shallallahu ‘alaihi wasallam membaca surah Al-Ikhlas,  surah Al-Falaq dan surah An-Naas kemudian meniupkan ditelapak tangan  beliau dan mengusapkan pada seluruh tubuhnya.

Adapun membaca surah Al-Ikhlas 10 kali maka ia termasuk mutlaq yaitu membacanya kapan saja dan dimana saja maka silahkan, misalkan ketika lagi santai didepan rumah, duduk bersama dengan keluarga atau dimalam hari kita membaca surah Al-Ikhlas.

Surah Al –Ikhlas Sebagai Bacaan Ruqiyah

Surah Al-Ikhlas termasuk dalam bacaan ruqiyah syar’iyyah walaupun ruqiyah syar’iyyah, secara asal tidak ada bacaan – bacaan khusus yang dibaca dalam ruqiyah karena semua apa yang ada didalam Al-Qur’an bisa digunakan untuk ruqiyah, Allah Subhanahu wata’alaberfirman:

وَنُنَزِّلُ مِنَ ٱلۡقُرۡءَانِ مَا هُوَ شِفَآءٞ وَرَحۡمَةٞ لِّلۡمُؤۡمِنِينَ وَلَا يَزِيدُ ٱلظَّٰلِمِينَ إِلَّا خَسَارٗا

“Dan Kami turunkan dari Al-Qur`an suatu yang menjadi penyembuh dan rahmat bagi orang-orang yang beriman dan al-Qur`an itu tidaklah menambah kepada orang-orang yang dzalim selain kerugian”.(Al-Isra`: 82).

Jadi surah apa saja bisa kita gunakan untuk ruqiyah akan tetapi ada riwayat yang menyebutkan Rasulullah mengkhususkan ayat – ayat tertentu seperti akhir dari surah Al-Baqarah, ayat kursi atau ayat – ayat yang didalamnya menceritakan kedzaliman maka bisa digunakan untuk meruqiyah bagi orang yang kesurupan, dan termasuk ayat yang dibolehkan oleh para ulama adalah surah Al-Ikhlas begitu pula dengan surah Al-Falaq dan surah An-Naas maka ini bisa digunakan untuk ruqiyah syar’iyyah yang dengannya bisa menyembuhkan orang yang sakit.

Wallahu A’lam Bish Showaab



Oleh : Ustadz Harman Tajang, Lc., M.H.I Hafidzahullahu Ta’ala (Direktur Markaz Imam Malik)

@Rabu, 02 Rabiul Akhir 1438 H

Fanspage : Harman Tajang

Kunjungi Media MIM:
Fans page: https://www.facebook.com/markaz.imam.malik.makassar/

Website : http://harmantajang.id/

Youtube : https://www.youtube.com/c/MimTvMakassar

Telegram : https://telegram.me/infokommim

Instagram : https://www.instagram.com/markaz_imam_malik/

ID LINE :  http://line.me/ti/p/%40nga7079p

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here