Harmantajang.com – Dalam setiap Langkah kaki kita di dunia ini tentu memiliki pesan dan makna tersendiri. Pesan-pesan penting itulah yang mengingatkan kita tentang betapa penting selalu bersiap untuk menjemput bahagia abadi itu, dan bagaimana menjalani kehidupan dunia ini sebagaimana mestinya.
Layakanya, seorang hamba Rasulullah sebagai manusia yang agung kerap juga didatangi oleh Malaikat Jibril dan membawa pesan-pesan Islam kepadanya, berikut 3 pesan diantaranya;
Pesan pertama Malaikat Jibril ‘alaihissalam kepada Nabi kita Muhammad Shallallahu ‘alaihi wa sallam adalah:
عِشْ مَا شِئْتَ فَإِنَّكَ مَيِّتٌ
Artinya:
“…hiduplah semaumu, (namun ingatlah) bahwa engkau pasti mati…”
Sebuah pesan yang menggedor hati dan jiwa. Sebuah pesan yang mungkin terkesan sarkastik, tapi bukankah kita manusia memang seringkali perlu diingatkan dengan cara seperti itu?.
Kita seakan dipersilahkan untuk hidup semau kita. Kita seakan diberikan kebebasan seluas-luasnya untuk hidup sekehendak hati kita. Terserah mau seperti apa kita ingin menjalani hidup. Tapi, di ujung itu semua, kita diingatkan bahwa akan mati.
Sehingga harus dipahami bahwa sebebas-bebasnya kita menjalani hidup ini sekehendak hati kita, ujung-ujungnya kita akan mati.
Pesan Kedua Malaikat Jibril kepada Baginda Nabi Shallallahu ‘alaihi wa sallam adalah:
Baca Juga: Tempat yang Abadi, Sejauh Mana Ketergantunganmu dengan Negeri Akhirat?
وَاعْمَلْ مَا شِئْتَ فَإِنَّكَ مَجْزِيٌّ بِهِ
Artinya:
“…Berbuatlah apa saja yang kau mau, (tapi ingatlah) bahwa engkau pasti akan dibalas…”.
Pesan ini seirama dengan pesan sebelumnya. Pesan ini seakan mempersilahkan berbuat apa saja yang kita mau di dunia ini. Berbuat baik atau tercela, beramal shalih atau bermaksiat, berlaku adil atau menzhalimi orang lain, atau apapun, semuanya terserah Anda.
Tapi ingat, semua perbuatan itu pada akhirnya akan Anda pertanggungjawabkan. Semua tingkah laku itu pada akhirnya akan ada balasannya masing-masing di Akhirat nanti! Tidak yang terluput, sekecil apapun perbuatan itu dalam pandangan manusia.
Setiap perbuatan yang kita pilih, semuanya telah dijelaskan konsekwensinya oleh Allah dan Rasul-Nya. Semua tindakan yang kita pilih, semunya telah terang benderang ujungnya: ke Surga atau ke Neraka.
Maka, pilihan sepenuhnya ada di tangan kita. Tapi di tengah kebebasan dan kemerdekaan melakukan apa saja itu, ingatlah bahwa semua kebebasan itu akan dimintai pertanggungjawabannya, dan akan balasannya masing-masing di Akhirat nanti.
Pesan Ketiga Malaikat Jibril ‘alaihissalam kepada Rasulullah Shallallahu ‘alaihi wa sallam adaalah:
Baca Juga: Dunia Sekadar Tempat Menata Bukan Menetap
وَاحْبِبْ مَنْ شِئْتَ فَإِنَّكَ مُفَارِقُهُ
Artinya:
“…Cintailah siapa saja yang kau mau, (tapi ingatlah) bahwa engkau pasti berpisah dengannya…”.
Pesan ini menegaskan tentang betapa singkatnya kehidupan dunia ini. Belum lama kita menikmati sesuatu, tiba-tiba kita harus meninggalkannya, atau ia yang akan meninggalkan kita.
Itulah sebabnya, kita diingatkan melalui hadits ini bahwa silahkan mencintai siapa saja dan apa saja yang mau di dunia ini, tetapi ingatlah selalu bahwa Anda pasti akan berpisah dengannya. Entah itu karena kita yang harus pergi lebih dahulu, atau orang yang kita cintai itulah yang lebih dulu pergi.
Maka cintailah orang tua kita, cintailah pasangan hidup kita, cintailah anak-cucu kita, cintailah teman dan sahabat, cintailah siapapun; tapi jangan pernah lupa bahwa kita dan mereka tak ada satupun yang kekal di dunia ini.